Rabu, 17 April 2013

Acer, Teknologi dari Taiwan

Acer, sebuah perusahaan berasal dari Taiwan yang bergerak di bidang Personal Computer atau PC. Produknya meliputi dari desktop dan laptop personal computer yang terjangkau, tablet komputer, server, storage device, smartphone, lalu tablet Android, dan lainnya.

Perusahaan ini ternyata awalnya bukanlah bernama Acer, tapi Multitech. Awalnya pun Multitech hanyalah bergerak di bidang distributor electronic part dan konsultan untuk penggunaan teknologi mikroprosesor. Mereka merakit sendiri sebuah training-kit, Micro-Professor MPF-I. Berikutnya, Microprofessor II dan III diluncurkan sebelum masuk ke dalam lingkaran IBM dan menjadi pabrik pembuat komputer yang signifikan.

Pada tahun 1987, akhirnya Multitech mengganti nama mereka menjadi Acer. Di era 90-an, Acer mengalami pasang surut ekonomi karena pasar yang didominasi oleh IBM, HP, dan Compaq. Lonjakan pertamanya adalah dari tahun 1994 ke 1995, dengan net income menjadi 205 juta dollar, menjadikan Acer manufaktur komputer terbesar ke sembilan tahun itu, mengalahkan Dell, HP, dan Toshiba.

Dua puluh tahun kemudian, Acer mampu menempatkan dirinya bertahan di lima besar penghasil gadget terbesar dunia. Pesaingnya Dell, Lenovo, dan HP masing-masing berada di posisi 1-3. HP bergabung dengan Compag di tahun 2002, sedang IBM menjual bisnis komputernya pada Lenovo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar